Malam Tanpa Cahaya

Sajak-Sajak: Matroni el-మొఎజానీ

bila malam hilang tanpa cahaya
pagi seakan muram dalam pandangan matahari

seusai perjalanan yang sudah jauh
aku merasa tenang walau malam siasia menurutmu

tapi, tubuh kita butuh bahasa
untuk berbagi pada semesta
karena sulit bagi kita merasakan kata-kata
yang langsung hadir
karena kita belum bisa merajut
kembali sajak-sajak rasa

Yogyakarta, 2008

Bila

bila puisi terluka
aku tulis di atas darah
agar tersapu oleh kata

tapi bila cahaya tanpa sinar
aku akan melukai tubuh bulan
agar tak ada lagi keterlukaan

bila kau terluka tanpa darah
aku kuberi rahasia
agar terdiam dalam malam

bila berdarah tanpa luka
akan kusuguhkan rasa
agar bahasa tak lagi sengsara

bila menderita tanpa luka
kata-kata akan lahir menemui semesta
karena semuanya sudah ada bersama kita

Pengok, Yogyakarta, 2008

Pertama di Dunia

pada mulanya syair
terlanjur terbuang, maka
aku pergi sebagai orang yang pergi
untuk tak mengulangi
kepatahan sunyi
yang terdampar pada kata

kupilih jalan senja
untuk ratap pelamunan
seperti warna waktu di sebuah malam

akhirnya jalan itu, terluka
walau tanpa darah

sedemikian rapuh kepergian itu?
hingga tak merana seperti rasa
padahal semesta telah kau siasati
untuk tersingkir dari lamunan
jingga mungkin darah
dan merah adalah perjalanan
untuk singgahan kata
karena sebentar lagi musim silaturrahmi
untuk kata-kata suci akan mengalir
seperti darah yang keluar dari tubuh

Yogyakarta, 2008

Sebuah Dunia Kosong

sebuah dunia, kering
sebagai kemarau panjang
tergenang seperti air

seserbak bunga

inilah dunia kosong
dimana orangorang bahagia
dengan dirinya sendiri
tiada lagi engkau
basah dengan engkau

padahal aku tetap berharap
dunia ini selalu basah
basah dengan ludah
basah dengan kata
basah dengan keringat
basah dengan uang kita

aku jadi bodoh
mengingat itu semua
karena mereka sudah tua, mestinya tahu diri

Yogyakarta, 2008

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Refleksi Kegelisahan di Bulan Kemerdekaan

Matinya Pertanian di Negara Petani

Pentingnya Etika Memilih Guru dalam Keilmuan