Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2021

Sanggar Kencana dan D. Zawawi Imron

  Oleh: Matroni Musĕrang*   Hari ini Sanggar Kencama MA Putri Nasy’atul Muta’allimin Gapura ulang tahun sekaligus pergantian ketua. Ulang tahun yang ke-6 ini ketua Elmira Damayanti meminta saya untuk mengundang D. Zawawi Imron sebagai pengisi acara. Saya pun mengiyakan karena ini atas nama Nasy’atul Muta’allimin Gapura. Saya pun berangkat pagi jam 9 bersama santri pengabdian bernama Muhlis, sesampainya di sana Pak D.Zawawi memakai sarung yang berliputan cat, ternyata sedang melukis, saya pun langsung menyampaikan maksud kedatangan saya dan Alhamdulillah bisa.   Tepat jam 8 hari Jumat tanggal 19 Februari 2021 saya berangkat mapak (menjemput) dengan menyewa mobil alumni Nasy’atul Muta’allimin Gapura yaitu Mas’odi lalu saya dan bapak Fathor Rahman salah satu guru MA. Sesampainya di sana beliau pun masih sibuk menyelesaikan lukisan. Lalu kami duduk sebelum berangkat karena masih disuguhi kopi, sambil bercerita para leluhur beliau. Di tengah jalan menuju acara kami pun diberi ijazah

Catatan Kema Sastra Puisi Timur Daya

  Oleh: Matroni Musĕrang*   Kema sastra yang diadakan forum alumni al-Huda Gapura Timur selama dua hari kamis dan jumat merupakan kegiatan yang bagus. Kegiatan ini diprakarsai dua orang penulis nasional A.Faidi Rizal dan A.Warist Rovi dengan pemateri Khairul Umam, Si Fulan K. Langka, Abdul Warist, A.Zainul Hasan dan saya sendiri dengan jumlah peserta 40. Tahun depan kema sastra cerpen, tahun depannya lagi kema sastra esai, tahun depannya lagi kema sastra novel, semoga diberi waktu dan zaman oleh Tuhan Yang Kuasa, tentu sponsornya Fokada, PCNUonline, Semenjak, yang numpang logo saja, tanpa memberi dana, sebab sudah menjadi komitmen bersama bahwa kegiatan sastra adalah kegiatan kemanusiaan. Di tengah pandemi dan keringnya “belajar” sastra kema sastra seperti hujan yang turun membasahi, menumbuhkan benih-benih, yang mau menciptakan oksigen di pagi hari. Itulah harapan kema sastra puisi kali ini. Kita hanya menanam benih sastra bagi peserta, siapa tahu akan tumbuh subur dan berkemban